Pemkab Inhu Gesa Percepatan Vaksinasi Covid-19

    Pemkab Inhu Gesa Percepatan Vaksinasi Covid-19

    INDRAGIRI HULU - Untuk mengejar pencapaian vaksinasi sebesar 70 persen di akhir tahun, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hulu (Inhu) terus menggesa percepatan vaksinasi Covid-19. Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Inhu di ruang Kerjanya, Selasa (7/12/21).

    "Pemerintah menghimbau seluruh stakeholder terkait agar berperan aktif melaksanakan vaksinasi dengan menjangkau lokasi yang belum pernah dilaksanakan vaksinasi dan juga terlibat langsung menggerakkan masyarakat secara masif agar bersedia divaksinasi, " kata Jawalter.

    Jawalter menjelaskan bahwa vaksin yang diterima sampai tanggal 6 Desember 2021 sebanyak 479.692 Dosis, telah terpakai sebanyak 243.703 Dosis dan sisa vaksin tersedia sebanyak 92.211 vial.

    "Dengan ketersediaan vaksin saat ini, diharapkan kepada masyarakat yang belum divaksinasi agar segera mendaftar ke pusat kesehatan terdekat atau mendatangi pos-pos pelayanan vaksinasi yang ada, " ujarnya.

    Data Dinas Kesehatan Kabupaten Inhu (6/12/21), total yang sudah vaksinasi dosis 1 berjumlah 149.537 orang (44, 47 persen), dosis 2 berjumlah 92.747 orang (27, 58 persen) dan dosis 3 berjumlah 1.419 orang.

    Untuk sasaran SDM Kesehatan sebanyak 1.968 orang, yang sudah divaksinasi dosis 1 berjumlah 2.578 orang, dosis 2 berjumlah 2.514 orang dan dosis 3 berjumlah 1.419 orang. Untuk sasaran Petugas Publik sebanyak 22.410 orang, yang sudah divaksinasi dosis 1 berjumlah 31.599 orang dan dosis 2 berjumlah 23.646 orang.

    Sementara itu, untuk sasaran Lansia sebanyak 21.012 orang, yang sudah divaksinasi dosis 1 berjumlah 8.498 orang dan dosis 2 berjumlah 5.436 orang. Untuk sasaran Masyarakat Umum dan Rentan sebanyak 241.445 orang, yang sudah divaksinasi dosis 1 berjumlah 81.583 orang dan dosis 2 berjumlah 45.238 orang.

    Kemudian untuk sasaran Remaja sebanyak 49.374 orang, yang sudah divaksinasi dosis 1 berjumlah 25.279 orang dan dosis 2 berjumlah 15.913 orang. (Arlendi)

    RIAU INHU
    Arlendi Situmorang

    Arlendi Situmorang

    Artikel Sebelumnya

    Anggota DPRD Riau Tinjau Tebing Runtuh di...

    Artikel Berikutnya

    Masyarakat Terpaksa Naik Pompong, Dampak...

    Berita terkait